Sehat dan Segar, Intip Resep Selada Bunga Pisang ala Mommy Vanty

  • Mommy Vanty
  • 30 July 2021

Di masa pandemi seperti ini, tentu kita membutuhkan asupan makanan yang sehat dan bergizi. Bagi kamu yang ingin coba menu makanan sehat yang menggugah selera, simak menu unik yaitu selada bunga pisang yang menyegarkan.

Di YouTube channel Mommy Vanty, ia baru saja membagikan resep dan cara membuat menu sehat tersebut. Selain sayur-sayur yang segar, Mommy Vanty juga menambahkan dada ayam dan juga udang untuk menambah energi.

Bagi yang sudah penasaran, yuk intip bahan dan cara membuatnya di bawah!

Bahan-bahan:

  • 100 gr dada ayam, potong-potong
  • 200 gr udang
  • 2 sdm air jeruk nipis 
  • 1 bunga pisang, sekitar 200 gr
  • 1 sdm bawang merah iris 
  • 2 sdm kacang mete atau kacang tanah, sangrai
  • cabai merah panjang, iris
  • bawang merah secukupnya
  • daun ketumbar secukupnya
  • 2 sdm kecap ikan 
  • 3 sdm air jeruk nipis 
  • 1 sdm gula aren parut 
  • 1 sdm sambal
  • 2 sdt bubuk cabai
  • 3 sdm santan

Cara membuat:

  • Didihkan 500 ml air. Tambahkan ayam, kecilkan api hingga mendidih dan rebus selama 5 menit.
  • Tambahkan udang dan lanjutkan merebus selama 3 menit, sampai matang. Tiriskan dan sisihkan.
  • Tuang air jeruk nipis dan 500 ml air ke dalam mangkuk. Potong bunga pisang menjadi dua dan buang bagian jantung yang lembut dan pucat dari setiap bagiannya, buang daun luarnya. Iris halus secara diagonal dan masukan kedalam mangkuk. 
  • Rendam selama 5 menit, jeruk nipis akan mencegah perubahan warna.
  • Campurkan bahan saus dalam mangkuk besar, aduk hingga gula aren larut. 
  • Tiriskan bunga pisang, dan tambahkan saus bersama dengan ayam dan udang, irisan bawang merah dan kacang mete / kacang tanah. Aduk hingga rata.
  • Sajikan dengan taburan cabai segar, bawang merah goreng, dan ketumbar.

Sebelum langsung coba bikin sendiri, yuk simak tutorial lengkapnya hanya di YouTube channel Hidangan Mommy Vanty!

Creator's Article

[Menu Ramadhan] Soto Betawi Anti Ribet ala Mommy Vanty
[Menu Ramadhan] Mie Celor Kuah Kental ala Mommy Vanty
[Menu Ramadhan] Nasi Sumsum Anti Ribet ala Mommy Vanty
[Menu Ramadhan] Ayam Habang Khas Banjar ala Mommy Vanty

Pilihan Editor

List Category Article

Ade Koerniawan Bagikan Resep Peri-Peri Chicken dengan Mediteranian Rice ala Afrika! Cek di Sini!
Victor Agustino Bagikan Resep Kari Udon dengan Terong Krispi, Kenyal dan Gurih  Jadi Satu!
Bikin Mie Ayam di Rumah Pakai Bumbu Mie Instan? Cek Resepnya di Sini ala Fifin Liefang!
Jarle Kul Bagikan Resep Bakso Ulek Khas Temanggung, Cocok Disantap Saat Hujan!

Search Article