Hari Terakhir di Nagoya, Wasedaboys Jalan-Jalan ke Kuil Shito Bersama Orang Tua Yusuke!

  • Nihongo Mantappu
  • 10 February 2023

Wasedaboys baru saja mengunjungi rumah salah satu anggotanya yaitu Yusuke di Nagoya. Mendapat sambutan hangat dari orang tua dan nenek dari Yusuke, Jerome, Tomo, dan Otsuka juga menginap selama satu malam di kediaman Yusuke. Sang ibu juga dengan senang hati membuatkan sahabat dari anak-anaknya tersebut makanan lezat, sementara sang ayah menceritakan kepribadian Yusuke saat di rumah. 

Melalui video yang diunggah kali ini, Jerome kembali membagikan momen saat Wasedaboys masih di rumah Yusuke pada keesokan harinya. Dimulai dari sarapan pagi, Wasedaboys kemudian melanjutkan kegiatannya dengan jalan-jalan ke Ise Jingu. Ise Jingu merupakan kompleks kuil yang terdiri dari sejumlah besar kuil Shito yang terpusat di dua kuil utama, yaitu Naiku dan Geku. 

Berangkat dari rumah Yusuke, Wasedaboys diantar oleh kedua orang tua Yusuke menggunakan mobil. Setibanya di area kuil, Wasedaboys memutuskan untuk berburu street food di daerah bernama Okage Yokocho. 

Mereka membeli dango, matsusaka beef croquette, takobou (octopus stick), dan chizubou (cheese stick). 

Setelah mencicipi jajanan kaki lima, mereka kemudian tiba di Kuil Shito. Sayangnya, di dalam kuil tidak diizinkan untuk mengambil gambar ataupun video. 

“Oke, guys. Tadi ada larangan buat ambil foto dan video. Tapi agak beda dari bayanganku, ya. Aku kira kayak kuil Sensoji (di Tokyo), tapi ternyata beda banget,” ujar Jerome.

“Yang penting pernah ke sini, deh,” ujar Otsuka. 

Seperti tak puas setelah mencicipi beberapa jajanan kaki lima, mereka pun kembali melewati Okage Yokocho dan tertarik untuk mencoba katana fried chicken, yaitu potongan fried chicken yang ditusuk menggunakan tusukan yang besar sehingga dianggap seperti sebuah katana.  Tak hanya itu, mereka juga tertarik untuk membeli dua porsi ise udon yang menurut Jerome sangat lembut.

Penasaran dengan keseruan Wasedaboys jalan-jalan di Nagoya? Langsung aja cek videonya hanya di YouTube Channel Nihongo Mantappu, ya!

---

PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.

Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.

PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.

StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.

Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/ 
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn 
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid 
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/ 

#NihongoMantappu
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational

Creator's Article

Mukbang Penyetan Sambal Bareng Eca Aura, Jerome Polin Jadi Salting?
Waseda Boys Tetap Semangat Jelajahi Paris Meski Kecopetan, Kunjungi Museum Louvre dan Cicipi Ramen Terenak!
Nikmati Pengalaman Nonton Bola di San Siro, AC Milan Undang Waseda Boys?
Perjalanan Multikultural Pusat Spiritual Negara di Tengah Kota?

Pilihan Editor

List Category Article

Momen Kehidupan Sehari-Hari yang Selalu Bikin Tertawa, Temukan di Konten Saskeh Series!
Saskeh Series Membuat Konten Ketika Situasi Sehari-Hari Jadi Sumber Komedi yang Bikin Ngakak
Saskeh Series, Master Konten POV dengan Sentuhan Komedi Cerdas dan Kejutan Spontan
Tawa Tak Terbendung! Konten Saskeh Series dengan Sentuhan Filter yang Unik

Search Article