Mau membuat sajian untuk takjil atau pelengkap menu buka puasa? Ada resep takjil spesial dari Chef Faiz N Habibie nih! Lewat YouTube channel miliknya, Chef Faiz membagikan resep es pisang ijo yang bikin nagih. Selain cara membuatnya yang mudah, rasa takjil ini dijadim enak, lho! Bagi yang sudah penasaran, yuk intip resepnya di bawah!
Bahan-bahan:
- Coco pandan syrup
- Pisang raja
- Es
Bahan kulit pisang ijo:
- Tepung terigu 150 gr
- Minyak goreng 2 sdm
- Santan 3 sdm
- Air 150 ml
- Susu 150 ml
- Pandan ekstrak
- Garam 1/2 sdt
Bahan bubur sumsum:
- Tepung beras 40 gr
- Tepung beras ketan/kanji 10 gr
- Susu 250 ml
- Santan 250 ml
- Daun pandan 3 lbr
- Garam secukupnya
Cara membuat:
- Campur tepung dengan santan, air, susu, ekstrak pandan, garam, minyak, aduk merata
- Tuang adonan ke wajan dengan sedikit minyak
- Tunggu sampai matang kemudian angkat
- Gulung pisang menggunakan kulit pisang ijo yang sudah matang sampai rapi
- Potong kecil pisang ijo
- Untuk membuat bubur sum sum campur tepung beras tepung kanji, susu, garam, santan, aduk merata sampai menggumpal, masak sambil diaduk tambah daun pandan
- Sajikan pisang ijo dengan bubur sumsum, tambah sirup dan es
Sebelum langsung coba bikin sendiri, yuk simak tutorial lengkapnya hanya di YouTube channel Faiz N Habibie!