Jerome Polin & Fadil Jaidi Creambath Bareng Sambil Curhat

  • Nihongo Mantappu
  • 21 January 2022

Konten kreator edukasi, Jerome Polin, kembali membagikan video seru dan edukatif di YouTube channel miliknya. Pria berumur 23 tahun tersebut merupakan salah satu penerima beasiswa di perguruan tinggi Waseda University, Jepang.

Banyak peminat, kini channel Nihongo Mantappu milik Jerome sudah mencapai lebih dari 8.8 juta subscribers. Beberapa waktu yang lalu, Jerome pulang kampung setelah 2 tahun tidak menginjakkan kaki di Indonesia. Pria tersebut menghabiskan beberapa hari di Jakarta sebelum akhirnya berangkat ke Surabaya dan Bali.

Selama di Jakarta, Jerome Polin menyempatkan waktu untuk berkolaborasi dengan para public figure serta konten kreator ternama seperti Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Deddy Corbuzier, Maudy Ayunda, serta Jessica Jane. 

Pada Kamis (20/01/2022), melalui YouTube channel Nihongo Mantappu, Jerome Polin mengunggah video kolaborasinya bersama konten kreator Fadil Jaidi. Keduanya mengaku menerima banyak permintaan dari para penggemar untuk kembali bikin konten bersama.

Sebelumnya, dua sekawan ini melakukan aksi heboh yaitu diving di aquarium besar, kali ini mereka memutuskan untuk pergi ke salon bersama untuk creambath. Sambil creambath, Jerome dan Fadil menjawab beberapa pertanyaan yang bikin penasaran penggemar.

Pada pertanyaan pertama keduanya pun membahas soal kelemahan masing-masing. Fadil mengakui bahwa kelemahannya yaitu terlalu mudah percaya dengan orang lain sedangkan Jerome mengaku suka ceroboh seperti kehilangan barang. 

Kemudian mereka membahas mulai dari hal-hal memalukan yang tak bisa dilupakan sampai ke curhatan terdalam. Bagi yang sudah penasaran dengan cerita-cerita Fadil dan Jerome, yuk saksikan video lengkapnya hanya di YouTube channel Nihongo Mantappu!

Creator's Article

Mukbang Penyetan Sambal Bareng Eca Aura, Jerome Polin Jadi Salting?
Waseda Boys Tetap Semangat Jelajahi Paris Meski Kecopetan, Kunjungi Museum Louvre dan Cicipi Ramen Terenak!
Nikmati Pengalaman Nonton Bola di San Siro, AC Milan Undang Waseda Boys?
Perjalanan Multikultural Pusat Spiritual Negara di Tengah Kota?

Pilihan Editor

List Category Article

Momen Kehidupan Sehari-Hari yang Selalu Bikin Tertawa, Temukan di Konten Saskeh Series!
Saskeh Series Membuat Konten Ketika Situasi Sehari-Hari Jadi Sumber Komedi yang Bikin Ngakak
Saskeh Series, Master Konten POV dengan Sentuhan Komedi Cerdas dan Kejutan Spontan
Tawa Tak Terbendung! Konten Saskeh Series dengan Sentuhan Filter yang Unik

Search Article