Okonomiyaki merupakan salah satu hidangan khas Jepang yang sangat populer. Menu yang mirip martabak tersebut terbuat dari olahan tepung yang biasanya dilengkapi dengan topping seperti sayuran, seafood, atau daging sapi.
Chef Arnold Poernomo baru saja membagikan resep okonomiyaki yang tidak biasa yaitu waffle okonomiyaki. Bagi yang sudah penasaran, yuk intip resepnya di bawah!
Bahan-bahan:
- 100 gr tepung
- 80 ml air
- 2 butir telur
- Kol secukupnya
- Smoked beef atau bacon secukupnya
- Daun bawang secukupnya
- Keju cheddar 1 slice
- Dashi powder secukupnya
- Baking powder secukupnya
- Saus dan mayonaise sesuai selera
- Seaweed flakes secukupnya
Cara membuat:
- Slice kol menjadi potongan-potongan tipis, campur dengan daun bawang dan smoked beef
- Campur tepung dengan sedikit air, aduk sampai halus, tambah telur, kembali aduk sampai rata
- Tambahkan dashi powder dan sedikit baking powder ke adonan
- Campur adonan basah dengan sayur dan topping
- Oleskan panggangan waffle dengan minyak, masak adonan okonomiyaki menggunakan mesin waffle sampai matang dan crispy
- Jika sudah matang tambahkan keju slice di atas okonomiyaki
- Tambahkan saus dan mayonaise sesuai selera
- Tambahkan seaweed flakes sebagai garnish
Sebelum langsung coba bikin sendiri, yuk simak tutorial lengkapnya hanya di YouTube channel Arnold Poernomo!