Karena jadi lebih sering berada di rumah, pasti banyak dari kamu yang kangen liburan. Daripada suntuk sendirian di rumah, kamu bisa refreshing dengan melihat-lihat tontonan seru di media sosial. Salah satunya adalah video perjalanan seru saat travelling, kamu bisa video dari konten kreator seru seperti Gritte Agatha.
Gritte merupakan konten kreator yang sering membuat vlog perjalanan saat travelling, review penginapan, dan lain sebagainya. Wanita kelahiran tahun 1996 ini baru saja mengunggah video perjalanannya saat berkunjung ke Dieng, Jawa Tengah, beberapa waktu yang lalu.
Gritte pun menyempatkan diri untuk mendaki bukit Sikunir yang memakan waktu sekitar 30 menit. Ia pun menyebutkan bahwa suasana yang sejuk mengingatkannya dengan suasana di Korea.Ia takjub melihat pemandangan indah Kawah Sikidang yang masih ditutupi dengan kabut. Gritte juga menjelaskan bahwa terdapat desa yang disebut sebagai desa tertinggi di Pulau Jawa.
Selain itu Gritte juga mendaki Gunung Prau, ia sempat kaget dengan ketinggian gunung tersebut dan juga perjalanan yang tidak mudah ditempuh karena terdapat beberapa turunan terjal.
Walaupun menempuh perjalanan panjang, Gritte akhirnya sampai sebelum matahari terbit. Ia pun terpesona menyaksikan keindahan deretan gunung.
“Tadi kita melewati batu-batuan jadi ini kita lagi lihat seperti apa yang tadi kita lewati, dan kita akan merasa bangga lagi” tutur Gritte.
Yuk simak keseruan perjalanan Gritte di Dieng hanya di YouTube channel Gritte Agatha!