Chef Arnold Poernomo, Coki Pardede, dan Tretan Muslim Review Burger Jualan Fadil Jaidi

  • Arnold Poernomo
  • 06 May 2021

Akhir-akhir ini, makin banyak selebriti dan public figure yang terjun ke dunia bisnis kuliner. Dari menu hidangan utama, cemilan, sampai ke dessert. Pasti banyak yang penasaran, seenak apa sih makanan jualan para public figure tersebut, apakah seenak yang review di media sosial?

 

Kali ini Chef Arnold Poernomo akan membuat review tentang makanan jualan para public figure. Chef profesional yang seringkali mengunggah video tentang resep dan tutorial masak ini akan mereview jualan milik teman sendiri. Namun pada konten kali ini ia akan tetap jujur saat mengulas makanan walaupun bisnis tersebut milik temannya.

 

Pada episode kali ini, ia akan cobain makanan jualan YouTuber terkenal asal Indonesia yang memiliki subscribers sebanyak 2.78 juta yaitu Fadil Jaidi. Chef Arnold ditemani oleh komedian kocak Coki Pardede dan Tretan Muslim. Pertama-tama mereka mencoba mencoba burger milik Fadil dengan varian yang berbeda-beda. Burger tersebut memiliki bentuk yang tebal, packaging nya pun unik dan rapi. 

 

“Menurut gue dari harga Rp 25.000 terus size nya segini, oke lah” tutur Coki.

 

“Untuk Rp 25.000 ini worth it” ujar Tretan. 

 

“Menurut gue keliatan banget ini YouTuber banget yang selalu mengedepankan kreativitas” tambah Coki.

 

Dari nilai 1-10 mereka memberi nilai untuk burger yang mereka makan, Coki memberi nilai 7 sedangkan Chef Arnold dan Tretan memberi nilai 6.


Bagi yang penasaran, yuk langsung tonton review lengkapnya di YouTube channel Arnold Poernomo!

Creator's Article

Resep Pisang Goreng Saus Sambal dan Saus Karamel Another Level ala Chef Arnold!
Seharian Bareng Arthur, Chef Arnold Masakin Steak Lezat! Sontek Resepnya di Sini!
[Menu Ramadhan] Kudapan Buka Puasa Unik ala Chef Arnold, Ayam Pedas Manis dengan Soda!
Ajak Bobon, Coki, dan Muslim, Chef Arnold Review Masjid Sheikh Zayed Hingga Pasar Gede Kota Solo!

Pilihan Editor

List Category Article

Ade Koerniawan Bagikan Resep Peri-Peri Chicken dengan Mediteranian Rice ala Afrika! Cek di Sini!
Victor Agustino Bagikan Resep Kari Udon dengan Terong Krispi, Kenyal dan Gurih  Jadi Satu!
Bikin Mie Ayam di Rumah Pakai Bumbu Mie Instan? Cek Resepnya di Sini ala Fifin Liefang!
Jarle Kul Bagikan Resep Bakso Ulek Khas Temanggung, Cocok Disantap Saat Hujan!

Search Article