Nadhira Ulya merupakan peserta X Factor Indonesia 2021 yang mampu membius para juri berkat suaranya yang indah dan unik. Selain itu, parasnya yang cantik tentu menarik perhatian penggemar.
Di panggung X Factor Indonesia, wanita asal Bandung ini berhasil meluluhkan hati para juri dengan membawakan lagu 'Clown' yang dipopulerkan oleh Emeli Sandé. Tak hanya itu, penampilannya ditonton sebanyak lebih dari 8 juta kali di YouTube Channel X FACTOR ID.
Walaupun terhenti di Top 10 X Factor Indonesia, Nadhira Ulya telah menyuguhkan penonton dengan penampilan yang tak terlupakan. Kini, ia pun aktif menghibur penggemar dengan video cover lagu.
Lewat YouTube channel miliknya, kali ini Nadhira Ulya membawakan lagu berjudul ‘You Say’ yang dipopulerkan oleh Lauren Daigle pada tahun 2018. Lagu tentang agama kristiani yang sangat populer ini mengisahkan tentang hubungan langsung dengan Tuhan saat merasa tidak aman dan ragu, serta saat berjuang dengan konflik batin yang dirasakan.
Bergenre Contemporary Christian, Nadhira Ulya berhasil membawakan ‘You Say’ dengan ciri khas bernyanyinya menggunakan low notes. Sebagai umat kristiani, tak heran jika Nadhira begitu menghayati setiap lirik ‘You Say’ dengan ekspresi yang penuh penghayatan serta perasaan yang mendalam terhadap setiap liriknya.
Tak pelak, kemampuan bernyanyinya tersebut menuai pujian dari para penonton.
“been in love with your low note voice since I saw you at xfactor stage. Keep it up,” tulis salah satu penonton dalam kolom komentar.
Buat yang penasaran dan tidak sabar ingin mendengar Nadhira bawakan lagu ‘You Say’, langsung aja cek videonya di YouTube Channel NADHIRA ULYA OFFICIAL, ya!
---
PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.
Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.
PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.
StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.
Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/
#NadhiraUlya
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational