“Janji Setia” Digemari Banyak Orang, Tiara Bagikan Proses Rekamannya

  • Tiara Andini
  • 10 August 2022

Tiara Andini merupakan penyanyi cantik jebolan Indonesian Idol X kelahiran 2001. Tiara yang berasal dari Jember ini sukses menampilkan karya-karya hebat yang disambut baik oleh para penikmat musik Indonesia. Lagu-lagunya tersebut antara lain “Menjadi Dia, “Merasa Indah, “365”, “Hadapi Berdua”, “Janji Setia”, dan lain-lain.

Runner Up Indonesian Idol X yang sejak kecil telah aktif mengikuti Jember Fashion Carnaval ini kini aktif unggah video sebagai konten kreator di YouTube pribadinya, lho. Tiara kerap kali membagikan aktivitas kesehariannya melalui vlog. Seperti pada unggahan video YouTube kali ini, Tiara membagikan momen Behind The Scene rekaman lagu “Janji Setia”.

Lagu ini telah dirilis pada 27 April 2021 saat sedang marak virus corona. Maka dari itu, lagu yang mengisahkan tentang seseorang yang rindu dan belum bisa bertemu dengan orang tersayang ini sangat cocok dengan situasi saat itu yang sulit untuk bertemu siapapun.

“Janji Setia” ditulis oleh musisi Asta Andoko, Ramadhan Handy, dan juga Tiara sendiri. Ketika telah selesai proses recording, Asta dan Handy mengatakan bahwa mereka puas dengan hasil rekaman Tiara. 

“Ini pertama kali berkolaborasi sama Tiara, langsung bikin lagu bareng juga. Kita bikin on the spot dari 0, lirik Tiara ngasih lirik juga, ngasih notasi-notasi juga,” ujar Handy.

Banyak komentar positif terlihat dalam kolom komentar video tersebut terhadap suara Tiara yang sudah tidak perlu diragukan lagi. 

“Merdu banget suaranya ketika melakukan rekaman suara di lagu "Janji Setia". Aku suka banget dengan lagunya dan suaranya. Semangat selalu kak Tiara,” tulis salah satu penggemar dalam kolom komentar. 

Buat yang sudah penasaran dengan proses rekaman lagu ‘Janji Setia’, langsung aja cek videonya di YouTube Channel Tiara Andini, ya!

---

PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.

Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.

PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.

StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.

Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/

#TiaraAndini
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational

Creator's Article

Setelah Tiga Tahun Lamanya, Ziva Magnolya Akhirnya Tepati Janjinya pada Tiara Andini!
Jawab Pertanyaan Netizen, Tiara Andini Ternyata Berkhayal Jadi Make Up Artist BTS!
Asli dari Jember, Tiara Andini Terjemahkan ‘Janji Setia’ ke Bahasa Jawa!
Gamaliel Jadi Teman Duet Tiara Andini pada Lagu ‘Buktikan’ di Penampilan Live Special Anniversary Album!

Pilihan Editor

List Category Article

Jeyma Monica Rilis Single Terbarunya “Jatuh Tujuh Bangun Delapan”
Jeyma Monica Ceritakan Kisah Cintanya Lewat Single Terbaru 'Yang Sayang Sayang Saja'
Glenn Samuel Siap Guncang Dunia Musik! Mini Album 'Egen' Rilis 20 September
Live Reaction ReXtion X Factor Season 4 Bangun Interaksi dengan Penggemar Secara Real Time!

Search Article