Main Game Bersama Nadya, Victor Akui Dirinya dan Alden Lumayan Good Looking

  • Nadya Puteri
  • 10 August 2022

Nadya Puteri, atau yang biasa dikenal dengan Nadya adalah runner up Masterchef Indonesia Season 8 yang disiarkan di RCTI. Kini, ia rutin membagikan resep-resep makanan di YouTube pribadinya. Berkat kehebatannya dalam mengolah bahan-bahan makanan, tak heran jika akun YouTube Nadya kini telah mencapai lebih dari 32 ribu subscribers.

Berbeda dari biasanya, di video kali ini Nadya tidak membagikan video memasak, melainkan video seru-seruan bersama duo viral MasterChef Indonesia Season 9, Victor dan Alden. Pada kesempatan tersebut, Nadya meminta Victor dan Alden untuk memilih kontestan MasterChef Indonesia Season 9 berdasarkan pilihan yang Nadya berikan. 

Di ronde pertama, Nadya memberikan pertanyaan, di antaranya adalah siapa konstestan yang paling jago memasak. Dengan mudahnya, Victor dan Alden menjawab Cheryl. Selanjutnya adalah pertanyaan siapa yang paling cantik. Keduanya kemudian memilih Valerie dan juga Machel. 

Kemudian, Victor dan Alden memilih Arsyan sebagai kontestan yang paling jorok dan paling pintar. Sedangkan kontestan yang paling kocak atau lucu jatuh kepada Machel yang ekspresif. 

Lanjut ke ronde kedua dengan jenis pertanyaan masih sama. Namun Nadya meminta Victor dan Alden untuk memilih satu di antara mereka berdua saja. Dari ronde kedua ini, diketahui bahwa ternyata Alden memiliki mantan pacar lebih banyak dibandingkan Victor!

Tak hanya itu, Victor juga mengakui bahwa faktor yang membuat mereka berdua viral selain karena kepandaiannya dalam memasak adalah karena mereka good looking

“Apa mungkin kita itu lumayan terlihat good looking lah ya,” ujar Victor yang disambut tepuk tangan oleh Nadya. 

Nah, buat yang penasaran dengan keseruan Nadya bersama Victor dan Alden, langsung aja cek videonya di YouTube Channel Nadya Puteri, ya!

---

PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.

Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.

PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.

StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.

Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/

#NadyaPuteri
#VictorAgustino
#JonathanAlden
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational

Creator's Article

Review Kue Khas Yogya, Nadya Puteri dan Mami Ketagihan Makan Kue Balok!
Bersama Michimomo, Nadya Puteri Review Makanan Khas Korea!
Cobain Berbagai Makanan Khas Malaysia, Nadya Puteri Ketagihan Makan Nasi Lemak yang Gurih!
Nadya Puteri Cobain 5 Jenis Makanan India Bareng Wynne! Rempahnya Strong Banget!

Pilihan Editor

List Category Article

Skin Dragon Fist: Trik Eksklusif dari Refa Ardhi yang Wajib Dicoba!
Event Ramadan Jadi Seru Bareng Refa Ardhi: Trik, Spin, dan Hiburan Gaming!
Latihan dan Tips dari Refa Ardhi Sebelum Mencoba Trik Baru
Tantangan Seru dari Refa Ardhi: Raih Hadiah Gratis dengan Ikut Challenge

Search Article