Cover ‘If The World Was Ending’, Suara Ayuenstar Merdu Banget!

  • AYUENSTAR
  • 01 July 2022

Top 4 kontestan Indonesian Idol 2018 yang bernama Ayu Putri Sundari atau yang dikenal sebagai Ayuenstar merupakan penyanyi cantik yang memiliki banyak penggemar. Lagu terakhirnya yang berjudul “My Heart Is Dying” menuai banyak pujian dari para penikmat musik di Indonesia. 

Selain aktif bernyanyi, Ayu juga sering mengunggah video-video di YouTube channel miliknya. Ia sering membuat video cover lagu, tutorial make up, tutorial hijab, dan lain lain. Seperti pada video yang diunggah pada 4 September 2020, Ayuenstar meng-cover lagu ‘If The World Was Ending’ karya JP Saxe ft. Julia Michaels. 

Lagu ‘If The World Was Ending’ bercerita tentang seseorang yang akan didatangi kembali jika dunia ini telah berakhir ketika tidak ada lagi yang penting dan tidak ada lagi yang tersisa. Hingga artikel ini dirilis, Official MV lagu yang telah dirilis pada 2019 ini telah mencapai 164 juta penonton.

Dengan suara merdu dan khasnya, Ayuenstar membawakan cover lagu ini tanpa mengubah esensi dari lagu aslinya. Ditambah dengan ekspresinya yang begitu menghayati dan pas dengan pembawaan lagunya, membuat cover lagu dari Ayuenstar ini terasa begitu  sempurna. 

Nah, buat yang sudah penasaran ingin mendengar Ayuenstar membawakan lagu ‘If The World Was Ending’, langsung aja cek videonya di YouTube channel Ayuenstar, ya!

---

PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.

Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.

PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.

StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.

Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/

#Ayuenstar
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational

Creator's Article

Rindu Suara Ayuenstar? Cek Cover ‘Bad Liar’ Milik Imagine Dragon di Sini!
Cover ‘If The World Was Ending’, Suara Ayuenstar Merdu Banget!
Merdunya Ayuenstar Bawakan ‘Swagger’ Diiringi Roommate Project
Tutorial Makeup untuk Meeting dan Syuting ala Ayuenstar

Pilihan Editor

List Category Article

Jeyma Monica Rilis Single Terbarunya “Jatuh Tujuh Bangun Delapan”
Jeyma Monica Ceritakan Kisah Cintanya Lewat Single Terbaru 'Yang Sayang Sayang Saja'
Glenn Samuel Siap Guncang Dunia Musik! Mini Album 'Egen' Rilis 20 September
Live Reaction ReXtion X Factor Season 4 Bangun Interaksi dengan Penggemar Secara Real Time!

Search Article