Kenal Dekat dengan Food Blogger Seru Vinny Laurencia @kulinersamacici!

  • Kulinersamacici
  • 15 September 2021

Vinny Laurencia atau yang akrab dipanggil Vinny merupakan konten kreator yang aktif membuat video seputar kuliner. Wanita kelahiran Bekasi, 1 September 1999 tersebut kini telah mencapai lebih dari 3.8 juta followers di media sosial TikTok. 

Memiliki panggilan akrab Cici, Vinny memutuskan untuk memilih @kulinersamacici sebagai username media sosialnya. Selain menjadi food blogger, rupanya sarjana Akuntansi Universitas Tarumanegara tersebut memiliki bisnis kuliner yaitu burger geprek.

Baru setahun aktif menjadi konten kreator, Vinny tak menyangka dipilih menjadi salah satu nominasi penghargaan Rising Star of The Year yang diselenggarakan oleh TikTok Awards 2020. Sukses dengan kontennya, Vinny sempat diundang oleh Edho Zell dan Kaesang Pangarep untuk mengunjungi bisnisnya dan membuat konten bersama. 

Sebelum menjadi food blogger, Vinny pernah menolak untuk makan karena menjalani diet ketat. Karena diet tersebut Vinny sampai sering jatuh sakit, namun akhirnya ia berhasil kembali makan dengan normal berkat bantuan food blogging. Melihat banyaknya dukungan positif dari pengikut dan juga teman-teman, Vinny makin aktif dan semangat membuat konten kuliner. 

Vinny mengaku mendapat kebahagiaan tersendiri ketika pengikut ikut mencoba makanan yang ia suka. Ia pun menyebutkan bahwa martabak Sinar Bulan adalah hidangan yang paling berkesan yang pernah di-review. Di TikTok, video martabak tersebut pun viral sampai mencapai lebih dari 20 juta penonton. 

Vinny yang terkenal dengan slogan “Makan terus biar kurus” ternyata menjadikan kalimat tersebut sebagai motivasi. Memiliki banyak penggemar, Vinny pun membocorkan rahasianya dalam membuat konten kuliner. Rupanya Vinny menggunakan suara yang tinggi dan nada yang bersemangat ketika membuat video. Ia juga memilih video terbaik untuk 5 detik pertama supaya penonton tertarik dengan videonya sampai akhir. Untuk kedepannya, Vinny pun berharap kontennya dapat membantu pedagang kecil yang kesulitan akibat terkena dampak pandemi. 

Creator's Article

Cobain Mie Ayam Cabai Ulek Level Ekstrim, Vinny Laurencia Gak Kuat Pedas!
[Menu Ramadhan] Resep Bikin Kolak Pisang Ubi yang Wajib Ada Saat Buka Puasa!
[Menu Ramadhan] Intip Resep Udang Mayones ala Vinny Laurencia untuk Menu Berbuka
[Menu Ramadhan] Cocok Disantap Usai Tarawih, Intip Resep Tahu Jeletot ala Vinny Laurencia!

Pilihan Editor

List Category Article

Atasi Sugar Craving dengan Diet Sehat dan Pilihan Gula yang Tepat
Niat Diet Malah Sugar Craving? Begini Cara Tepat Menurunkan Berat Badan
Cerdas Memilih Makanan: Panduan Membaca Label Nutrisi untuk Hidup Sehat
Panduan Memilih Makanan Kemasan yang Sehat: Apa Saja yang Harus Diperhatikan?

Search Article