Intip Serunya Tantangan Potong Kacang Panjang di MasterChef Indonesia Season 8

  • Official RCTI
  • 16 July 2021

Acara MasterChef Indonesia kembali tayang dengan season terbarunya yaitu season ke-8. Juri yang ikut memeriahkan acara tersebut pun masih sama dengan season sebelumnya yaitu Chef Juna, Chef Renatta, dan Chef Arnold.

Pada Galeri 10 para peserta harus mengikuti suatu tantangan unik yaitu memotong kacang panjang. Peserta diberi instruksi untuk memotong 50 gram kacang panjang yang sudah dicuci bersih dan diiris dengan kepanjangan 0.5 cm. 

Kemudian peserta pertama yang mengangkat tangan menandakan dirinya sudah selesai menyiapkan irisan kacang panjang yaitu Adi. Chef Juna pun menghampiri Adi untuk mengecek ketepatan pekerjaan Adi, rupanya irisan kacang panjang belum pas 0.5 cm.

Kemudian Bryan juga gagal menyajikan irisan kacang panjang sesuai instruksi. Kemudian di percobaan ketiga dan keempat Adi kembali mengacungkan tangan dan menyajikan potongan kacang panjang. Namun sayangnya, masih belum sesuai instruksi.

“Potongan sudah benar, timbangan sudah benar, cuma ada beberapa yang masih belum putus” tutut Adi.

“Pak Adi baru awal-awal langsung strike dan masuk pressure test. Kayaknya ini strategi dia deh, Pak Adi kan wildcard yang gak bisa ditebak” tutur Brian.

Siapa yang akhirnya memenangkan tantangan ini? Temukan jawabannya hanya di YouTube channel MasterChef Indonesia!

Creator's Article

Carla Yules Ikut Serta dalam Top Model Competition Miss World 2021
Keseruan Seni Lukis Masker Bersama Carla Yules di Miss World 2021
Keseruan Carla Yules dan Kontestan Miss World 2021 di Ponce, Puerto Rico
Berlomba di Miss World 2021, Intip Pesona Carla Yules di Pantai Puerto Rico

Pilihan Editor

List Category Article

Mengintip Rahasia Racun Sangga Bersama Robby Purba
Mengupas Kedalaman Racun Sangga Bersama Robby Purba: Pengalaman Emosional di Balik Kamera
Mengenal Tradisi Santet dalam Racun Sangga
Raih Kesempatan Kolaborasi Kreator dan Brand di NgeDealYuk 12.12, Diskon Hadiah Menanti!

Search Article