Single Kedua Bertajuk ‘Sang Perisau’ Segera Rilis, Glenn Samuel Berharap Musiknya Bisa Mewakili Perasaan Pendengar

  • StarHits
  • 18 January 2023

Fenomena ajang pencarian bakat di Indonesia telah berhasil menjadi salah satu wadah bagi para seniman-seniman di Indonesia untuk menampilkan bakat dan talenta yang mereka miliki. Berbagai jenis ajang pencarian bakat kini menjamur di beberapa media, mulai dari ajang pencarian bakat menyanyi lagu pop, lagu dangdut, memasak, sulap, dan lainnya. 

Media-media TV di bawah naungan MNC Group juga telah melahirkan ratusan talenta berbakat dari seluruh Indonesia melalui program-program unggulannya, antara lain Indonesian Idol, Idola Cilik, The Voice Indonesia, X Factor Indonesia, KDI, Indonesia’s Got Talent, The Master, MasterChef Indonesia, dan lain-lain.

Salah satu bintang yang namanya melejit dari ajang pencarian bakat Indonesian Idol tahun 2018 adalah Glenn Samuel. Pria berusia 26 tahun ini bukan hanya berbakat di bidang tarik suara, melainkan juga pandai menulis lirik lagu. Dengan bakat menyanyi dan suara merdu yang ia miliki, Glenn yang kala itu masih berusia 22 tahun berhasil mencapai posisi 8 besar di Indonesian Idol 2018. 

Berkat potensi yang Glenn miliki, ia kemudian bergabung menjadi salah satu penyanyi yang bernaung di bawah label musik HITS Records hingga berhasil merilis 2 single yaitu ‘Jadi Apa Lagi’ dan ‘Sungguh Cinta’. Ia juga sempat berkolaborasi dengan penyanyi wanita Indonesia, Mytha Lestari, dan merilis single berjudul ‘Be The One’. 

Kini, Glenn telah memutuskan untuk mengakhiri kontraknya bersama label HITS Records, dan mulai memberanikan diri untuk menciptakan dan memproduksi musiknya sendiri secara independen. 

Pada 7 Oktober 2022 lalu, Glenn Samuel memulai karirnya sebagai musisi independen dengan merilis single berjudul ‘Tatap Aku Sebentar’. Lagu ini ia tulis sendiri berdasarkan pengalaman pribadinya yang sedang berada di titik jenuh dalam menjalani hubungan percintaan.

Kini, pria yang akrab disapa Glenn tersebut akan merilis single keduanya sebagai musisi independen berjudul ‘Sang Perisau’ yang rencananya akan dirilis pada 10 Februari 2022. Lagu ini ia tulis sendiri berdasarkan pengalaman pribadinya yang pernah berada dalam toxic relationship. 

Toxicnya hubungan percintaan tersebut membuat sang laki-laki lelah karena pasangannya yang selalu menuntut ia untuk menjadi laki-laki sempurna. Hal apapun yang dilakukan sang lelaki seolah tak pernah cukup di mata sang kekasih.

Hingga suatu ketika, sang perempuan diketahui telah menyebarkan cerita bohong tentang kekasihnya kepada semua orang. Sang perempuan mengatakan bahwa lelakinya tersebut adalah orang jahat (sang perisau) dalam hubungan mereka, seolah sang lelaki tak pernah pantas untuknya. Padahal, dalang dari masalah terbesar hubungan keduanya adalah sang wanita. 

Sang laki-laki pun menyerah dan sudah tak sanggup lagi untuk bertahan. Ia memilih untuk berhenti berjuang karena semua yang ia lakukan hanya akan sia-sia.

Terkait MV yang akan dirilis, Glenn mengatakan bahwa MV ‘Sang Perisau’ dibuat persis seperti cerita yang terjadi, dengan point of view di mana sang lelaki yang sedang berada dalam rumah tempat ia kerap bersama sang kekasih. Ia pun seakan mengenang hubungan yang pernah ia jalani saat dirinya dipaksa untuk menjadi sempurna di mata sang kekasih.

Perasaan sesal sang lelaki begitu hebat. Namun apa daya, ia tak mungkin kembali dengan sang wanita yang menuntut kesempurnaan yang mustahil terjadi pada sang lelaki. 

‘Sang Perisau’ diproduksi oleh seorang produser musik yang namanya sudah tidak asing lagi di Indonesia yaitu Yara Project (Yafi Aria dan Ramadhan Al). Kiprahnya di dunia musik Indonesia membuatnya sukses berkolaborasi dengan beberapa musisi ternama di Indonesia, salah satunya adalah Fabio Asher dengan lagunya ‘Rumah Singgah’, ‘Bertahan Terluka’, dan lain sebagainya.

Lagu ini juga di-mixing dan mastering oleh Ano Stevano yang telah sukses berkolaborasi menata musik para musisi besar indonesia seperti Kaleb J, Ghea Indrawari, dll.

Dengan rilisnya single kedua Glenn Samuel sebagai musisi independen, ia berharap bahwa ‘Sang Perisau’ bisa mewakili perasaan dan suara hati para pendengar, serta bisa menjadi “another step” untuk Glenn Samuel menuju suksesnya sebagai Independent singer.

Nantikan debut single kedua Glenn Samuel yang akan dirilis pada 10 Februari 2023 di seluruh platform musik digital, serta Music Videonya yang akan dirilis eksklusif hanya di YouTube Channel Glenn Samuel.

---

PT Suara Mas Abadi (SMA) dengan label Hits Records adalah perusahaan bergerak dalam bidang industri rekaman di bawah PT Star Media Nusantara (SMN) yang merupakan bagian dari PT MNC Studios International Tbk.

Hits Records memantapkan fokusnya kepada karya musik bergenre Pop, Folks, RnB, dll. Kesuksesan Hits Records dapat dilihat dari talenta-talenta yang dimiliki, seperti Andmesh Kamaleng, Mahalini Raharja, Nuca, Novia Bachmid, dll.

PT Suara Mas Abadi mengembangkan diri dengan membentuk divisi digital yang diberi nama StarHits dengan fokus untuk monetisasi aset digital MNC group, bekerjasama dengan banyak konten kreator untuk memproduksi konten yang bermutu.

StarHits juga ditunjuk oleh YouTube sebagai MCN (Multi Channel Network). Selain menyediakan layanan dalam pengelolaan konten, StarHits memiliki tujuan untuk mendistribusikan konten secara efektif ke seluruh platform media untuk meningkatkan jangkauan audiens, perlindungan konten atau hak cipta, & monetisasi konten.

Temukan kami di:
Website: https://www.starhits.id/ 
Facebook: https://www.facebook.com/starhitsidn 
Twitter: https://twitter.com/Starhitsid 
Instagram: https://www.instagram.com/starhitsid/ 

#GlennSamuel 
#smn
#starhits
#hitsrecords
#msin
#mncstudiosinternational

Creator's Article

Robby Purba: Onyo Bicara Kepercayaan Diri, Opah, dan Cerita Atambeko
Antara Mobil Merah dan Dapur: Jejak Kenangan Sang Anak Muda
Eksklusif! Onyo Ceritakan Masa Kecil dan Dukungan Fans Internasional
Menyatukan Mimpi dalam Pernikahan Sederhana: Vincent dan Vior Prioritaskan Kesejahteraan dalam Kehidupan Baru

Pilihan Editor

List Category Article

Jeyma Monica Rilis Single Terbarunya “Jatuh Tujuh Bangun Delapan”
Jeyma Monica Ceritakan Kisah Cintanya Lewat Single Terbaru 'Yang Sayang Sayang Saja'
Glenn Samuel Siap Guncang Dunia Musik! Mini Album 'Egen' Rilis 20 September
Live Reaction ReXtion X Factor Season 4 Bangun Interaksi dengan Penggemar Secara Real Time!

Search Article