Yuk Keliling Kampus UNJ Secara Virtual Bareng Danang Giri Sadewa!

  • Danang Giri Sadewa
  • 25 February 2022

Danang Giri Sadewa atau yang akrab disapa Danang merupakan konten kreator edukasi yang aktif membuat konten yang bermanfaat untuk banyak pelajar di Indonesia. Danang yang lahir di Magelang pada 23 November 1998 ini sedang menjalani tahun terakhirnya sebagai mahasiswa di Universitas Gadjah Mada mengambil jurusan Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan.

Sampai saat ini, Danang membagi waktunya dengan bijak supaya kegiatan kampus dan juga pekerjaannya sebagai konten kreator tetap berjalan lancar. Kali ini Danang kembali membuat video tur kampus yang ditunggu-tunggu penonton. 

Danang berkunjung ke kampus paling terkenal di Ibukota Jakarta yaitu UNJ (Universitas Negeri Jakarta). Didirikan pada tahun 1964, UNJ sebelumnya bernama Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Jakarta (IKIP Jakarta).

Lewat videonya, Danang mengajak penonton keliling kampus secara virtual. Mulai dari University Training Center (UTC), perpustakaan, masjid alumni, student center, teater terbuka, Gedung Raden Dewi Sartika, kantin, sampai ke Gedung Olahraga (GOR UNJ). 

Bagi yang sudah penasaran, yuk langsung intip tur kampus Danang ke UNJ hanya di YouTube channel Danang Giri Sadewa!

Creator's Article

Danang Giri Sadewa Tour Kampus Terbaik di Indonesia, Universitas Muhammadiyah Surakarta!
3 Hal Ini Bisa Jadi Penyebab Seseorang Gagal dalam Ujian Sekolah! Cek Supaya Tidak Menyesal!
Terbang ke Italia, Danang Giri Sadewa Jelajahi Kampus Politecnico Milano!
Terbang ke Malang, Danang Giri Jelajahi Kampus UIN Maulana Malik Ibrahim!

Pilihan Editor

List Category Article

UNBW Bootcamp Dimulai dengan "Friend or Enemy?"
Diera Natania Ungkap Rahasia Dibalik Maraknya Perselingkuhan di Jepang
Dari Nol Hingga Jutaan Subscribers, Mamah Nada Produksi Konten Petualang dan Memasak di Alam
Kisah Sukses Neng Rara, Dari Slime ke YouTube Shorts Gaet Jutaan Subscribers

Search Article