Musisi Ali Kribo Kembali Bikin Musik Merdu dari Gerobak

  • Ali Kribo
  • 03 November 2021

Darbuka merupakan alat musik perkusi sejenis gendang yang berasal dari Timur Tengah. Pada zaman dahulu, darbuka dibuat dari tembikar, kayu, dan kulit. Namun kini darbuka dibuat dengan bahan yang lebih modern, banyak cara dan bahan-bahan lain untuk membuat alat musik tersebut. 

Musisi Ali Kribo telah bereksperimen membuat darbuka dari bahan-bahan yang unik dan tidak biasa. Ali Kribo merupakan pria 26 tahun yang lahir di Amerika Serikat pada tahun 1995. Pindah ke Indonesia, Ali memutuskan untuk menjadi musisi yang pada akhirnya menuai pujian banyak orang dengan kemampuannya yang luar biasa dalam memainkan darbuka. 

Ali Kribo seringkali membuat konten-konten menarik mengenai alat musik darbuka. Sebelumnya Ali telah bereksperimen membuat darbuka dari jok motor, kain lap, dan lain sebagainya. Kali ini Ali Kribo membuat konten baru yang tak kalah seru dengan sebelumnya yaitu Gerebek Gerobak. 

Ali Kribo menantang dirinya sendiri untuk menggunakan sebuah gerobak dan menjadikannya alat musik. Ali pun memilih sebuah gerobak bubur ayam dan menggunakan gerobak, mangkok, sendok, toples, dan lainnya untuk membuat sebuah irama musik yang merdu. 

“Gue lagi nunggu tukang bubur ayam langganan gue nih, lumayan buat sarapan sekalian kita grebek gerobaknya nanti” ujar Ali Kribo.

Ketika datang tukang bubur ayam bersama Rusdi, Ali langsung memesan 1 porsi bubur ayam lalu meminta izin untuk bermain musik menggunakan gerobak bubur ayam milik Rusdi. Bagi yang sudah penasaran dengan keseruan Ali main musik dengan gerobak, yuk intip video lengkapnya hanya di YouTube channel Ali Kribo!

Creator's Article

Merdunya Sholawatan Diiringi Darbuka dan Angklung oleh Ali Kribo
Ali Kribo Eksperimen Membuat Darbuka Pakai Daun Pisang
Bikin Darbuka Pakai Layangan, Ali Kribo Hasilkan Musik Merdu
Momen Seru Ali Kribo Main Darbuka Ditemani Rusa Liar di Hutan Amerika

Pilihan Editor

List Category Article

Jeyma Monica Ceritakan Kisah Cintanya Lewat Single Terbaru 'Yang Sayang Sayang Saja'
Glenn Samuel Siap Guncang Dunia Musik! Mini Album 'Egen' Rilis 20 September
Live Reaction ReXtion X Factor Season 4 Bangun Interaksi dengan Penggemar Secara Real Time!
Tereliminasi di Gala Show 3, Circle of Fifth Bangga Bisa Bangun Chemistry Sesama Anggota

Search Article