Selebriti Kenta Yamaguchi kembali membagikan konten seru di YouTube channel miliknya. Kali ini ia membagikan keseruan di balik layar podcast yang sering trending, Kakak Beradik Podcast.
Kakak Beradik Podcast merupakan acara yang dipandu oleh Ruben Onsu dan saudaranya, Jordi Onsu. Acara ini seringkali ikut dimeriahkan oleh Betrand Peto, Frislly Herlind, dan juga Kenta.
Acara ini diadakan di berbagai lokasi-lokasi angker yang bikin merinding. Sebelum mulai syuting, Kenta dan para bintang tamu pun melakukan swab test untuk mencegah penularan virus Covid-19.
Saat mendatangi lokasi syuting, Kenta pun bertemu dengan Frislly. Frislly sebagai anak indigo sering menjelaskan sosok-sosok yang ia lihat di tempat angker. Ia pun menjelaskan bahwa bulan purnama identik dengan hal-hal yang menyeramkan.
“Buat orang-orang Indonesia bulan pas lagi full moon, artinya itu serem banget” tutur Frislly.
“Di Jepang juga sama, jadi full moon itu hantunya kumpul gitu ya” tutur Kenta.
“Penelusuran kita lihat ya gimana” ujar Frislly.
Yuk simak keseruannya hanya di YouTube channel Kenta Manis Channel!